Pengendalian Internal dan Good Corporate Governance dalam Pencegahan Kecurangan (Fraud)
Studi Literatur
DOI:
https://doi.org/10.55606/jebaku.v6i1.6628Keywords:
Corporate Governance, Fraud Prevention, Good Corporate Governance, Internal Control, Studi LiteratureAbstract
ABSTRAK
Kecurangan (fraud) merupakan permasalahan serius yang dapat merugikan organisasi baik secara finansial maupun nonfinansial, serta menurunkan kepercayaan publik. Oleh karena itu, diperlukan upaya pencegahan yang efektif melalui penguatan sistem pengendalian internal dan penerapan Good Corporate Governance (GCG). Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji peran pengendalian internal dan Good Corporate Governance dalam pencegahan kecurangan (fraud) berdasarkan hasil-hasil penelitian terdahulu. Metode penelitian yang digunakan adalah studi literatur dengan pendekatan kualitatif deskriptif. Data diperoleh dari artikel-artikel ilmiah yang dipublikasikan pada jurnal nasional terakreditasi SINTA dan relevan dengan topik penelitian. Teknik analisis data dilakukan melalui analisis isi (content analysis) untuk mengidentifikasi, mengklasifikasikan, dan mensintesis temuan penelitian sebelumnya. Hasil studi literatur menunjukkan bahwa secara umum pengendalian internal dan penerapan prinsip-prinsip Good Corporate Governance memiliki pengaruh positif terhadap pencegahan kecurangan. Sistem pengendalian internal yang efektif mampu mengurangi peluang terjadinya fraud, sedangkan penerapan GCG mendorong transparansi, akuntabilitas, dan pengawasan yang lebih baik. Namun demikian, beberapa penelitian menunjukkan hasil yang tidak signifikan secara parsial, yang dipengaruhi oleh efektivitas implementasi dan komitmen organisasi. Penelitian ini menyimpulkan bahwa pencegahan kecurangan memerlukan pendekatan yang terintegrasi antara pengendalian internal dan Good Corporate Governance agar dapat berjalan secara efektif dan berkelanjutan.
Kata kunci: Pengendalian Internal; Good Corporate Governance; Pencegahan Fraud.
Downloads
References
Adikoi, R. G., Astuty, W., & Hafsah, H. (2019). Pengaruh pengendalian internal, etika auditor, dan good corporate governance terhadap pencegahan fraud PT Inalum. Jurnal Akuntansi dan Keuangan Kontemporer (JAKK), 2(1), 52–68.
Azhari, T. F., Kerihi, A. S. Y., & Kiak, N. T. (2022). Pengaruh penerapan pengendalian internal dan good corporate governance terhadap pencegahan fraud pada perbankan di Kota Kupang. Jurnal Akuntansi, 10(1), 40–50.
Committee of Sponsoring Organizations of the Treadway Commission. (2013). Internal control—Integrated framework. COSO.
Deviani, R., Puspitasari, A., Affadar, F., Basaria, V., & Santoso, R. A. (2024). Pengaruh audit internal dalam menciptakan good corporate governance. EIKOMA: Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi, 3(3), 1152–1161.
Faroichi, M. F. F., & Nugroho, A. H. D. (2022). Pengaruh pengendalian internal dan good corporate governance terhadap pencegahan fraud. Jurnal Penelitian dan Pengembangan Sains dan Humaniora, 6(1), 86–92. https://doi.org/10.23887/jppsh.v6i1.46071
Gleinardy, G., Wulandari, B., Romi, M., & Ricky, R. (2022). Pengaruh audit internal, pengendalian internal, kualitas audit, dan good corporate governance terhadap pencegahan kecurangan (fraud) pada Bank BCA Area Medan. JIMAT (Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi), 13(1), 210–221.
Hartono, A. B., & Nugroho, A. H. D. (2022). Pengaruh pengendalian internal terhadap pencegahan fraud dengan intervening good corporate governance. Fair Value: Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan, 4(Special Issue 4), 1912–1920.
Kumalasari, Y., & Nursiam, N. (2023). Pengaruh audit internal, efektivitas pengendalian internal, dan penerapan good governance terhadap pencegahan fraud. Co-Value: Jurnal Ekonomi, Koperasi dan Kewirausahaan, 14(5), 602–610. https://doi.org/10.59188/covalue.v14i5.3882
Kurniawan, P. C., & Izzaty, K. N. (2019). Pengaruh good corporate governance dan pengendalian internal terhadap pencegahan fraud. Econbank: Journal of Economics and Banking, 1(1), 55–60. https://doi.org/10.35829/econbank.v1i1.2
Kusumajaya, M. F., & Aris, M. A. (2023). Pengaruh peran audit internal, good corporate governance, dan pengendalian internal terhadap pencegahan fraud (Studi empiris pada Bank Perkreditan Rakyat di Surakarta). Management Studies and Entrepreneurship Journal, 4(5), 5642–5653.
Makarimovic, A., Setiyanto, E., & Handayani, R. (2022). Pengaruh good corporate governance dan pengendalian internal terhadap pencegahan fraud: Studi kasus pada Pemerintah Kota Cimahi. JAZ: Jurnal Akuntansi Unihaz, 5(2), 167–176. https://doi.org/10.32663/jaz.v5i2.2952
Samanto, H., Pravasanti, Y. A., & Saputra, S. A. (2022). Pengaruh kesesuaian kompensasi, pengendalian internal, dan good corporate governance terhadap pencegahan fraud. Jurnal Akuntansi dan Pajak, 22(2), 1029–1035. https://doi.org/10.29040/jap.v22i1.2471
Sanusi, S. F., Sutrisno, S., & Suwiryo, D. H. (2020). Pengaruh corporate governance dan kualitas audit terhadap pencegahan kecurangan. Kompartemen: Jurnal Ilmiah Akuntansi, 17(1), 1–12. https://doi.org/10.30595/kompartemen.v17i1.4997
Soleman, R. (2013). Pengaruh pengendalian internal dan good corporate governance terhadap pencegahan fraud. Jurnal Akuntansi dan Auditing Indonesia, 17(1), 57–74. https://doi.org/10.20885/jaai.vol17.iss1.art5
Tuanakotta, T. M. (2014). Audit berbasis ISA (International Standards on Auditing). Salemba Empat.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2026 Jurnal Ekonomi Bisnis dan Akuntansi

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.







